LPKA Lombok Tengah Gencar Laksanakan Penyetaraan Melaui PKBM

    LPKA Lombok Tengah Gencar Laksanakan Penyetaraan Melaui PKBM

    Lombok Tengah NTB - Dalam rangka memenuhi hak pendidikan Anak, Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Lombok Tengah Kanwil Kemenkumham NTB terus gencar melaksanakan Pendidikan Kesetaraan melalui Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) untuk Paket A, B, dan C bagi Anak didik LPKA Kelas II Lombok Tengah. Senin (22/08).

     Kepala Subseksi Pendidikan dan Bimkemas, Dedi Hardi Putra, menjelaskan proses belajar mengajar sudah dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan. Untuk itu, pihaknya berharap para tutor agar dapat menyampaikan materi sesuai dengan bidang masing-masing.

    “Semoga ini menjadi amal ibadah kita, karena sudah ikhlas mencerdaskan generasi bangsa melalui pendidikan khususnya PKBM di LPKA Kelas II Lombok Tengah, ” ungkap Dedi.

    Kepala LPKA Kelas II Lombok Tengah, Moh. Nur, mengatakan  kegiatan belajar merupakan wujud pemenuhan hak Anak atas pendidikan menjadi kegiatan utama yang wajib dilaksanakan di LPKA Kelas II Lombok Tengah. Meskipun sementara berada di LPKA karena berhadapan dengan hukum, namun hak-hak mereka untuk memperoleh pendidikan tidak boleh terputus.

    “Pada saat anak-anak ini berhadapan dengan hukum, umumnya sekolah asal mereka mengeluarkan mereka secara sepihak, bahkan ada juga anak-anak yang sudah putus sekolah sebelum berada di LPKA Kelas II Lombok Tengah, ” Tegas Moh. Nur.

    Untuk itulah, LPKA Kelas II Lombok Tengah berusaha untuk memenuhi hak Anak untuk terus mengikuti pendidikan, salah satunya dengan cara mendirikan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) yang tidak hanya bermanfaat bagi anak didik pemasyarakatan melainkan juga untuk masyarakat sekitar LPKA.(Adb)

    lombok tengah
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Sebuah Oven Tembakau Milik Warga Desa Semoyang...

    Artikel Berikutnya

    Lawan Jambret, Perempuan warga Batujai Terima...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Danrem 082 Bersama Kodim 0809 Kediri Laksanakan Program Ketahan Pangan
    Dalam Rangka Membangun Kondusifitas di Wilayah, Satgas Yonif 115/ML Tingkatkan Komunikasi Sosial dengan Tokoh Masyarakat Kampung Tirineri 
    Kedatangan Para Delegasi Tandai Akan Dimulainya KTT World Water Forum Bali
    Aparat Gabungan Berhasil Amankan Homeyo, Masyarakat Kembali dari Pengungsian dan Pesawat Sipil Bisa Beroperasi Kembali di Bandara Pogapa
    IPW: Kemanusiaan Kapolri Sangat Kuat Loloskan Casis Bintara Korban Begal

    Ikuti Kami